Info Sekolah
Sabtu, 23 Nov 2024
  • Jadwal daftar ulang PPDB 2024 dapat dilihat pada situs ini
  • Jadwal daftar ulang PPDB 2024 dapat dilihat pada situs ini
17 Agustus 2024

SMA N 16 Semarang Laksanakan Upacara Kemerdekaan RI

Sab, 17 Agustus 2024 Dibaca 15x Info Sekolah

Sabtu, 17 Agustus 2024 SMA Negeri 16 Semarang memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 dengan melaksanakan upacara penaikan bendera di lapangan sekolah yang diikuti seluruh guru, tenaga pendidikan dan peserta didik. Upacara ini berlangsung dengan hikmat, tertib dan tanpa hambatan apapun. Bertugas sebagai pembina upacara, Wakil Kepala SMA Negeri 16 Semarang Bidang Kurikulum Bapak Sunarno, S.Pd. Upacara dimulai pukul 07.15 WIB.

Suasana hikmat terasa ketika Sang Saka Merah Putih dikibarkan diawali dengan parade Paskibra sekolah berjumlah 25 peserta didik. Parade yang begitu indah, dipadukan dengan kehati-hatian dan ketelitian pembawa baki, kibaran Sang Merah Putih oleh pasukan, komando hormat bendera yang lantang, lantunan lagu Indonesia Raya oleh tim paduan suara berjumlah 35 peserta didik menyuguhkan rasa hikmat kepada seluruh peserta upacara.

Dalam sambutannya pembina upacara membacakan amanat dari Sambutan Gubernur Jawa Tengah pada acara upacara pengibaran bendera peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan RI Tahun 2024. Adapun pesan bermakna dalam sambutan gubernur Jawa Tengah seperti “Pada hari yang bersejarah ini, kita berkumpul dengan penuh rasa syukur untuk melaksanakan Upacara Pengibaran Bendera Peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2024.

Tema peringatan HUT ke-79 kemerdekaan RI ini adalah “Nusantara Baru, Indonesia Maju,” yang mencerminkan tekad kita untuk membawa Indonesia ke level yang lebih tinggi dalam berbagai aspek kehidupan. Semoga dengan semangat “Nusantara Baru,” kita dapat terus bekerja sama untuk mewujudkan Indonesia yang lebih baik dan berdaya saing global. Marilah kita bersama-sama menjadikan hari ini sebagai titik awal untuk pencapaian besar di masa depan. Kita teguhkan komitmen kita untuk memajukan negeri ini dengan semangat kebersamaan dan inovasi. Kita harus terus berupaya agar setiap sudut Nusantara merasakan manfaat dari pembangunan yang berkelanjutan”.

Akhir dari rangkaian upacara dilaksanakan sesi foto sebagai wujud kebahagiaan bapak/ibu guru, tenaga pendidik, petugas upacara dan seluruh peserta dengan mengeskpresikan senyum mereka.
Dirgahayu Republik Indonesia!
Merdeka! Merdeka! Merdeka!